54 Wilayah Di Jakarta Yang Di Kabarkan Terendam Banjir




Jakarta Kembali mengalami banjir, Hujan deras yang melanda wilayah Jabodetabek pada Selasa (21/2/2017) pagi mengakibatkan sejumlah wilayah terendam banjir. Sekitar ada 54 wilayah di ibu kota yang terendam banjir.

"Ribuan rumah dan jalan terendam banjir dengan kedalaman bermacam-macam 10-150 CM. Terdapat 54 wilayah banjir dan genangan, yaitu di jakarta Selatan (11 titik), Jakarta Timur (29 titik) dan jakarta Utara (14 titik)," Imbuh kepala pusat Data informasi dan Humas BNPB Sutopo Nugroho dalam laporan tertulisnya, Selasa.

Sutopo menerangkan, banjir ini diakibatkan oleh penyerapan yang tidak mampu menampung aliran air di permukaan. Selain itu, banjir juga diakibatkan karena luapan dari sungai yang statusnya naik mulai dari siaga I hingga II.

"sehingga aliran permukaan dari drainase tidak dapat dialirkan ke kali," tutur Sutopo.

Hingga Selasa (21/2/2017) pukul 08.00 WIB, wilayah wilayah yang terendam banjir adalah sebagai berikut:

Jakarta Selatan 
1. JOR Arah Pondok Indah 30 cm 
2. Duta Indah Blok M 32 cm 
3. Kompleks Kejagung Blok H 30 cm 
4. Kalibata City 30 – 40 cm 
5. Mampang 20 – 50 cm 
6. Simprug Golf Senayan 15 cm 
7. Mampang Prapatan 40 cm 
8. Jalan Pancoran Barat 40 cm 
9. Jalan Kompleks Bank indonesia 20–30 cm 
10. Stasiun Tebet 20–40 cm 
11. LAN Pejompongan 30 cm 

Jakarta Timur 
1. Kebon Pala, Kampung Makasar 40 cm 
2. Pondok Kelapa, Pemukiman Rumah Lampiri 30–50 cm 
3. Kompleks Bilimun 70 cm 
4. Jalan Pondok Kelapa 20-30 cm 
5. Pondok Kelapa, Lembah lontar 100 cm 
6. Pondok Kelapa, Lembah Nyiur 30 cm 
7. Taman Malaka Selatan 3 100 cm 
8. Jalan Pendidikan Raya 50–60 cm 
9. Rumah Sakit Duren Sawit 40-50 cm 
10. 8 titik di Klender 10 – 20 cm 
11. 2 titik di Duren Sawit 20 – 30 cm 
12. Perumnas Klender 50 cm 
13. RW 5 Kelurahan Jatinegara 40 cm 
14. Kawasan Industri Pulo Gadung 10-12 cm 
15. Kelurahan Rawa Teratai 40–60 cm 
16. Perumahan Jatinegara Indah 30 cm 
17. Pulogebang PHP 20–30 cm 
18. Cakung Timur 30 cm 
19. Cakung 30 – 40 cm 
20. Garden City Cakung 40 cm 
21. Kompleks Keuangan 20 cm 
22. Layur 14 cm 
23. Jalan Balai Pustaka 50 cm 
24. Jalan Pemuda, Rawa Mangun 20 cm 
25. Jalan Rawa Mangun 30 cm 
26. Pulomas, Kayuputih 40 cm 
27. Kelurahan Kayuputih 10 – 15 cm 
28. Kayumas Utara 40 cm 
29. Kayu Manis I 30 cm 
30. Pasar Rebo 50 cm 
31. Kelurahan Ciracas 40 – 90 cm 
32. Kelurahan Kramat Jati 60 cm 
33. Kelurahan Pondok Gede 20–70 cm

Jakarta Utara 
1. Pulo Nangka Timur 30 cm 
2. Kelapa Gading 20–30 cm 
3. Kelapa Gading Timur 40 cm 
4. Kompleks Janur Indah 15–25 cm 
5. RS Mitra Keluarga Kelapa Gading Barat 25 cm 
6. Boulevard MOI 28 cm 
7. Pegangsaan 60 cm 
8. RW 12 Pegangsaan 2, 40 cm 
9. Tugu Utara Plumpang 80 cm 
10. Kelurahan Laboa Kecamatan Koja 20-80 cm

Tinggi banjir di Cipinang Melayu Jakarta Timur bervariasi antara 70-150 Cm, Banjir juga menggenangi Jakasetia dan Jakasampurna, Bekasi: sedangkan di Tangerang banjir di Pondokranji. Apakah tempat anda banjir? 

54 Wilayah Di Jakarta Yang Di Kabarkan Terendam Banjir 54 Wilayah Di Jakarta Yang Di Kabarkan Terendam Banjir Reviewed by Unknown on 8:41 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.